Warga Sijungkang Dukung Keberlanjutan Pembangunan di Tapsel
Warga Sijungkang Dukung Keberlanjutan Pembangunan Di Tapsel
Tapsel, MISTAR.ID
Masyarakat Desa Sijungkang, Kecamatan Angkola Timur siap mendukung keberlanjutan program pembangunan ditangan Bupati Tapsel Dolly Pasaribu ke depan. Hal ini dinyatakan Kepala Desa Sijungkang, Ali Mirhan Siregar, pada saat kunjungan Silaturahmi Ramadhan oleh Bupati Tapsel dan rombongan di desa itu, Rabu (13/3/24) lalu.
“Saya mewakili masyarakat Desa Sijungkang siap mendukung pembangunan oleh Pak Bupati Dolly,” tegasnya.
Atas nama masyarakat, Kepala Desa juga menyampaikan terima kasih dan sekaligus mengapresiasi atas perhatian Bupati Tapsel, yang telah menjadikan Desa Sijungkang sebagai salah satu tempat pada acara Silaturahmi Ramadhan 1445 Hijriyah ini.
“Mudah-mudahan kami masyarakat Desa Sijungkang, inda lupa pangalehenan berupa siingot-ingot ni Pak Bupati tu hami (tidak lupa atas pemberian/perhatian berupa bantuan dari Bapak Bupati pada kami),” ungkapnya.
Baca juga: Bupati Tapsel: Jadikan Momen Ramadhan Jadi Sarana Berbagi
Aminah Harahap, salah seorang wanita lanjut usia, yang juga penerima bantuan sembako mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tapsel Dolly Pasaribu dan Ketua TP PKK Tapsel. Menurutnya, bantuan tersebut sangat meringankan beban hidupnya. Apalagi sekarang kebutuhan pokok rata-rata mengalami kenaikan harga.
Memang, memasuki hari kedua Ramadhan 1445 Hijriah, Bupati Tapsel didampingi Ketua TP. PKK Tapsel, telah menyalurkan ratusan paket sembako kepada warga lansia, rentan ekonomi dan anak yatim.
Dimana, penyaluran diawali dari Desa Paran Julu, Kecamatan Sipirok. Dilanjutkan ke Desa Sijungkang, Kecamatan Angkola Timur, yang bertempat di Masjid Al-Azhar. Disini, Bupati Tapsel menunaikan Salat Zuhur berjamaah.
PREVIOUS ARTICLE
Newsroom: Polres Langkat Musnahkan Puluhan Kilogram Narkotika